News  

Rumah Baca Mustika dan Taman Baca ION Detupau-Wolowaru Kolaborasi Gelar Study Tour

LIBERTE96.COM, ENDE – Dua komunitas Literasi, yakni Rumah Baca Mustika Ende dan Taman Baca Ila One Nua (ION) Detupau-Wolowaru, menjalin kolaborasi dalam memperkuat kemampuan literasi anak-anak, dengan menggelar Study Tour ke sejumlah tempat bersejarah di Kota Ende.

Kepada media ini, Senin (15/7/2024), pengelola Rumah Baca Mustika Ende, Iin Herlina Dewi mengatakan bahwa kegiatan kolaboratif bersama Taman Baca ION Detupau yang terjadi pada Senin (10/7/2024) kemarin, selain mengisi waktu liburan, juga ingin memperkenalkan kepada anak-anak tentng tempat-tempat bersejarah, pusat layanan umum, juga hal-hal edukatif lainnya.

“Kegiatan ini semacam Literasi Tour. Kami berinisiatif mendorong anak-anak kepada hal-hal positif dan edukatif seperti mengunjungi situs-situs bersejarah, Bandar Udara (Bandara), Pelabuhan, juga Rumah Pengasingan Bung Karno,” ungkap Iin.

Iin mengaku bangga dengan semangat dan antusiasme anak-anak untuk mengenal dan melihat langsung tempat-tempat bersejarah, dari sekedar materi dan teori yang mereka peroleh di ruang kelas.

Ia menyebut, lokasi yang menjadi tempat kunjungan dalam Study Tour tersebut yakni Bandara H. Hasan Aroeboesman, Pelabuhan Ippi Ende, Rumah pengasingan Bung Karno, Taman Renungan Bung Karno, Pantai Kota Raja, serta Toko Mr. DIY Ende.

Iin juga menjelaskan maksud dan tujuan membawa anak-anak ke pusat perbelanjaan Mr. DIY Ende.

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan, Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!