FloresUpdate.com, Kalabahi – Ketua Remaja Masjid (REMAS) Babul Jihad Wetabua, Mustapa Kiang dan Tokoh Pemuda Kadelang, Ibrahim Samau mengapresiasi sekaligus mengungkapkan rasa terimakasih atas kedatangan dan kunjungan Presiden RI Ir. H. Joko Widodo ke Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Kamis 3 Oktober 2024.
Mustapa Kiang ketika ditemui ini di kediamannya di wetabua, kecamatan Teluk Mutiara juga menyampaikan pesan positif atas kehadiran Presiden RI di Alor Nusa Kenari.

Dirinya mengungkapkan bahwa Sebagai pemuda Wetabua, kami menjamin Bapak Presiden akan melewati wilayah kami juga, disitulah kami akan mendukung sepenuhnya kepada Bapak Presiden.
Harapan kami juga dengan kehadiran Bapak Presiden secara langsung di Kabupaten Arlor ini, beliau bisa melihat langsung kondisi di Alor.
Dari informasi yang di dapatkan juga bahwa Bapak Presiden akan memberikan sedikit bantuan kepada masyarakat Kabupaten Alor, dan itu mudah-mudahan dengan bantuan itu dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.
“Jadi, saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Presiden, mudah-mudahan Bapak Presiden kembali ke tempat tugas atau kembali ke Jakarta dengan baik dan sehat sampai tujuan”, ungkapnya
Mustapa juga menghimbau untuk tetap menjaga keamanan selama kehadiran orang nomor satu di Republik itu.
Hal senada juga di sampaikan oleh Ketua Pemuda Kadelang, Ibrahim Samau, dirinya mengapresiasi atas kehadiran Jokwi dan menjadi satu kebanggaan bagi daerah ini bahwa kita pernah dikunjungi oleh Bapak Presiden.
Saya ingat, mungkin ini untuk yang kedua kalinya, pertama zaman SBY sebagai Presiden tahun 2004, ya terus sekarang ini Pak Jokowi, nah ini sebagai masyarakat, pemuda, kita merasa ini satu kebanggaan yang luar biasa kalau Presiden bisa mengunjungi daerah kita yang sebenarnya sangat jauh ya, terpencil bahkan daerah kepulauan yang juga berbatasan langsung dengan negara luar yaitu timor leste, katanya
Jadi sudah menjadi tanggung jawab kita untuk menjaga kondisi dan keadaan Ketika Bapak Presiden berada di daerah ini, berkunjung sebagai pemuda, ya kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan ketertiban situasi ini selama Bapak Presiden ada di daerah kita.
Dirinya juga berharap Bapak Presiden bisa melihat kondisi yang ada di daerah ini.
Jadi, ya tentu harapan-harapan kita bahwa perhatian terhadap daerah kita ini juga diberikan oleh Bapak Presiden.
Nanti ketika beliau ada di sini mungkin ada kunjungan ke tempat-tempat, ada agenda itu.
Ya, kita berharap bahwa ada perhatian dari Bapak Presiden terhadap daerah kita ini “tutup Ibrahim”.