Reses di Desa Air Kenari, Yupiter Moulobang Serap Berbagi Aspirasi Masyarakat 

FloresUpdate.com, Kalabahi – Setelah dua hari sebelumnya melakukan reses di desa Motongbang, Anggota DPRD dari Fraksi Partai Demokrat, Yupiter Moulobang, S.H, kembali melakukan reses di daerah pemilihan 1 Teluk Mutiara pada hari jumaat 14 Maret 2025, tepatnya di Desa air Kenari.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 16.00 Wita ini berlangsung di Aula Kantor desa Air kenari yang juga di hadiri oleh Sekertaris Desa, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Pemuda serta puluhan Masyarakat.

Dalam sambutan awalnya, Yupiter sempat menjabarkan beberapa hasil perjuangan resesnya pada periode 2019/2024 lalu, yang mana kini bisa terealisasi dan sudah terjawab. 

Anggota Komisi 3 DPR Alor tersebut, juga meyakinkan masyarakat bahwa kehadirannya untuk menyerap segala persoalan yang menjadi kebutuhan masyarakat agar bisa di diteruskan kepada pemerintah untuk di jadikan suatu program.

“Terimakasih, Puji Tuhan, hasil reses waktu itu kini sudah terealisasi, sudah bisa terjawab, antara lain pengecoran rabat beton di Honglele, jalan di sekitar wilayah Honglele, itu sudah dilaksanakan, kemudian ada juga perluasan jaringan di wilayah Homleleng. Waktu itu saya datang reses, lalu ada pengeluhan bahwa di wilayah sini  spaningnya rendah, sehingga saya  mengusulkan ke PLN, dan kini tiang sudah berdiri dan mereka sudah melakukan perluasan jaringan untuk disesuaikan”. Ucap Yupiter.

Lanjut Yupiter, di periode kali ini dirinya dipercayakan sebagai anggota komisi 3 yang membawahi 19 OPD, sehingga dalam menjaring semua aspirasi masyarakat ketika reses, dapat diperjuangankan dan di sesuaikan dengan kondisi keuangan daerah.

“Karena untuk tahun 2025 ini, ada instruksi Presiden Nomor 1;tahun 2025 tentang efisiensi anggaran, Jadi banyak anggaran yang dipending, bukan dipotong.

Nanti akan disesuaikan dengan kondisi keuangan negara. Sehingga mana yang didahulukan oleh pemerintah.

Jadi setiap aspirasi yang diterima, kita sesuaikan dan dibahas bersama pemerintah”. Tegas Yupiter 

Yupiter juga mengutarakan bagaimana perjuangannya untuk desa air kenari pada reses periode lalu yaitu, dua ruangan baru untuk SMP Negeri 4 Air kenari dan Itu sudah keluar di DPA. Total anggran untuk dua ruangan tersebut menurut Yupiter bernilai Rp 440 juta, Lanjutnya, juga ada pengadaan meubeler dua ruang dengan nilai Rp 50 juta.

“Jadi, karena saya berada di Komisi 3, semua pembangunan yang ada di wilayah saya, khususnya di Desa Arikenari, saya tambahkan. berikutnya, ada jalan ruas Arikenari-Bauta, Itu sudah P1.

Tetapi, dengan efisiensi anggaran ini, kemungkinan masih dipending. 

Tapi, mudah-mudahan msuk dana DAK.

Kalau dia masuk di dana DAU, berarti nanti kita lihat penyesuaian. Karena Sementara

di sesuaikan dengan pemerintahan yang baru”. Tegas Yupiter.

Pada reses tersebut, belasan orang menyampaikan berbagai aspirasi mereka baik itu yang menyangkut infrastruktur sekolah,Tembok Penahan Tanah, pemberdayaan ekonomi, jalan lingkungan, sekolah anak hingga usulan utk revitalisasi budaya Lawahing.

Dia akhir Menurut Yupiter, semua masukkan, aspirasi akan menjadi catatan utk dirinya agar tetap di kawal dan perjuangkan, dan jika usulan tidak di akomodir maka langkah terakhir adalah menggunakan pokirnya.

Menurutnya juga, itupun jika pada periode kali ini antara Lembaga Legislatif dan Eksekutif tidak berselisih paham ataupun keributan seperti yang terjadi pada periode lalu, yang mana imbasnya rakyat menjadi korban, Namun dirinya menegaskan tetap akan mendukung penuh Pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati yang baru.

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan, Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!