Milineal Wewaria Deklarasi Paket DEO DO

LIBERTE96.COM, ENDE – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada November mendatang Kini semakin menghangat, setiap relawan pendukung mendeklarasikan jagoannya masing-masing di setiap daerah kecamatan.

Kali ini datang dari kecamatan wewaria Kabupaten Ende sekelompok anak muda menamakan dirinya Relawan Milineal kecamatan wewaria.

Relawan tersebut diketuai oleh Yohanes Bertin Sare mendeklarasikan pasangan Bakal Calon Bupati Ende (Bacabup) Yosef Benediktus Badeoda dan Bakal Calon Wakil Bupati Ende (Bacawabup) Dominikus Minggu Mere Paket DEO DO

Kepada media ini Bertin Sare mengatakan paket DEO DO mampu membawa perubahan ke arah yang lebih untuk Kabupaten Ende lima tahun kedepan.

“Kami mendukung paket Deo-Do karena kami percaya mereka bisa membawa perubahan positif, Ende butuh pemimpin yang peduli dan memahami kebutuhan masyarakatnya,” ujarnya

Sementara itu Ketua Pelaksana Relawan Milenial Wewaria untuk Deo-Do, Elias Nu mengatakan deklarasi dukungan tersebut merupakan bagian dari langkah awal perjuangan membawa pasangan Yosef Benediktus Badeoda dan Dominikus Minggu Mere menuju Bupati Ende dan Wakil Bupati Ende periode 2024-2029.

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan, Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!